Pengguna smartphone xiaomi tentu sangat menantikan kehadiran HP xiaomi terbaru. Inovasi yang dilakukan oleh produsen HP Xiaomi terbaru memang tidak main-main. Dan konsisten dengan harga jual yang terjangkau. Apakah dikarenakan produk dari negara tirai bambu? Sebenarnya banyak merek lain selain Xiaomi yang berasal dari China. Namun harga jualnya cenderung lebih mahal dibandingkan Xiaomi. Lalu apa saja keunggulan HP Xiaomi 11 Lite, berikut penjelasannya :
- Desain
Dari sisi Desain, HP Xiaomi 11 Lite terbaru mirip sekali dengan merek pesaingnya, yakni IPhone 12 yang sangat elegant. Meskipun HP buatan china, namun kesan yang ditampilkan dari Xiaomi terbaru ini tidak murahan. Inilah ciri khas yang dibuat oleh produsen HP Xiaomi yang membuat harga jualnya tetap terjangkau namun elegan.
- Memori
Memori internal yang disematkan di dalam HP Xiaomi terbaru Mi 11 Lite juga sudah mumpuni, yakni 128 Gb untuk kapasitas penyimpanannya. Sangat besar dan membuat penggunanya tentu lebih leluasa. Untuk menyimpan beragam jenis file foto dan video. Serta memasang beragam aplikasi favorit. Ditambah dukungan ram 8Gb, siap memanjakan penggunanya agar lebih efisien dalam multitasking. Dan menjalankan beberapa aplikasi sekaligus. Mulai dari bermain game hingga beraktifitas sosial media.
Proyeksi Layar
Untuk perlindungan layar smartphone, di HP Xiaomi Terbaru MI Lite 11 sudah menggunakan Corning gorilla glass 5. Yang dapat melindungi layar dari goresan, hingga benturan ringan. Tentu akan membuat pengguna lebih aman dan nyaman.
- Kamera
Resolusi yang digunakan pada kamera HP Xiaomi terbaru juga sudah cukup tinggi, yakni 64MP. Sehingga pengguna bisa memanfaatkan fitur macro dan panorama, yang melengkapi smartphone Xiaomi 11 Lite tersebut.
- Chipset
Keunggulan yang satu ini akan membuat pengguna smartphone Xiaomi 11 Lite kagum. Karena chipset yang tertanam didalamnya sudah menggunakan Qualcom Snapdragon 732G. Dengan ukuran lebih kecil lagi yakni 8nm. CPU nya pun Octacore Kyro 470 Gold yang terbaru pula. Akan membuat kinerja Smartphone semakin lancar tanpa hambatan. Khususnya dalam menjalankan aplikasi yang membutuhkan grafis tinggi. Seperti Game PUBG dan sejenisnya.
Dengan beberapa keunggulannya, dari HP Xiaomi terbaru Mi Lite 11 tersebut dapat dipastikan kualitas yang diberikan justru lebih baik. Dibanding dengan harga jual yang ditawarkan. Untuk saat ini, harga jualnya pun masih 3 jutaan. Masih terjangkau untuk kelas HP menengah keatas.