Ekspor merupakan salah satu kegiatan yang sangat mempengaruhi ekonomi negara, dalam mendatangkan devisa bagi negara perlu dikembangkan secara integritas mulai dari hulu sampai hilir. LPEI yang merupakan Special Mission Vehicle kementrian keuangan RI baru diberi tugas baru untuk mendorong pertumbuhan ekspor Indonesia melalui pembiayaan ekspor Indonesia yang berbentuk penjaminan, pembiayaan asuransi dan jasa konsultasi. Jadi jika ingin melakukan kegiatan ekspor harus memiliki produk unggulan yang berkualitas dan bisa menarik perhatian negara lain agar membuat nilai ekspor Indonesia meningkat.
Perekonomian Indonesia sangat dipengaruhi dengan perdagangan yang merupakan indikator suatu negara yang perlu dikembangkan dan didorong LPEI sebagai pengembangan kapasitas pelaku usaha agar bisa meningkatkan daya saing melalui program jasa konsultasi sehingga bisa melakukan ekspor secara mandiri dengan produk yang berkualitas internasional. Jika ingin melakukan ekspor maka pastikan jika yang akan diekspor memiliki kualitas yang setara dengan produk internasional agar bisa tetap melakukan ekspor secara berkelanjutan, sehingga bisa mempengaruhi perekonomian Indonesia. Agar bisa mendapatkan produk yang berkualitas pemerintah akan memberikan program yang sekiranya bisa membantu untuk kelangsungan produk yang untuk diekspor.
Salah satu program yang biasanya digunakan adalah program desa devisa yang merupakan program pendamping yang dibuat oleh LPEI berbasis pengembangan masyarakat atau komunitas. Dengan program ini produk unggulan yang dihasilkan oleh daerah tertentu akan dikembangkan dengan baik dan menjadi berkualitas tinggi untuk bisa diekspor nantinya. Program desa devisa ini memberikan kesempatan kepada wilayah yang memiliki produk unggulan yang berpotensi bisa untuk diekspor, agar bisa mengembangkan perekonomian Indonesia dan lingkungan serta sosial untuk kesejahteraan masyarakat. Program ini biasanya akan dikembangkan dengan sistem kolaborasi dengan pemerintah setempat dan lainnya yang bisa membantu berlangsungnya program ini, dalam program ini juga akan berhubungan dengan ekspor, perdagangan, pertanian dan akses pembiayaan membuka kapasitas yang optimal.
Desa devisa juga merupakan program yang akan membantu dalam hal yang bisa dilakukan untuk ekspor dan perdagangan sehingga membuat produk yang dibuat menjadi berkualitas tinggi dan setara dengan barang nasional lainnya, selain itu program ini bisa meningkatkan kapasitas masyarakat daerah setempat dan mengembangkan komoditas daerah yang memiliki produk unggulan. Dengan adanya program ini juga akan membuat masyarakat ikut berpartisipasi dalam rantai pasukan ekspor global baik secara langsung atau pun tidak langsung sehingga bisa menghasilkan devisa dan berkontribusi pada negara melalui kegiatan ekspor luar negeri seperti sekarang ini.
Daerah yang memiliki potensi untuk diberikan pendampingan dalam kegiatan Community Development akan dianalisa dalam rangka klarifikasi kriteria untuk mengukur kebutuhan dalam pengembangan menjadi desa devisa. Dengan bekerja sema dengan institut pertaninan bogor LPEI melakukan indikator untuk mengembangkan sebuah desa menjadi desa devisa, namun twtap dengan mempertimbangkan beberapa aspek yang menjadi penentu salah satunya produk konsistensi dan kelanjutan produksi, koordinasi antar pemangku, pemberdayaan masyarakat dan produsen dan material serta infrastruktur dan penunjang lainnya.
Ada beberapa daerah yang dibawah naungan desa devisa yang sudah menjadi berkualitas dan bisa diekspor ka berbagai dunia, program ini sudah berlangsung sejak tahun 2019 yang berlokasi di jembrana bali. Yang mengembangkan ekspor komoditas kakao. Dengan dibantu desa devisa membuat para petani meningkatkan kemampuan petani untuk meningkatkan kualitas produk.dan sekarang bisa sampai diekspor hingga ke negara Eropa.